Breaking News: Tiga Unsur Pimpinan DPRD Luwu Timur Resmi Dilantik

oleh -44 pembaca
oleh

Telusur-news.com, Luwu Timur – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu Timur menggelar Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah dan Janji Pimpinan DPRD periode 2024-2029 pada hari Selasa (15/10). Acara berlangsung di Ruang Rapat DPRD Kabupaten Luwu Timur.

Rapat paripurna dipimpin oleh Ketua sementara DPRD, Ober Datte. Selanjutnya, prosesi pengambilan sumpah dan janji jabatan dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Malili, Hika Deriyansi Asril Putra.

“Dengan mengucapkan Bismillahirahmanirrahim, Rapat sidang paripurna pertama tahun 2024 dalam rangka pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD Kabupaten Luwu Timur saya buka dengan resmi,” ujar Ober Datte.

Pelantikan pimpinan definitif DPRD Luwu Timur ini berdasarkan Keputusan Gubernur Sulawesi Selatan Nomor 1182/X/Tahun 2024 tentang Peresmian Pengangkatan Pimpinan DPRD Kabupaten Luwu Timur Masa Jabatan 2024-2029.

Dalam keputusan tersebut, Ober Datte SE resmi dilantik sebagai Ketua DPRD, sementara H.M. Siddiq BM, SH (Nasdem) dan Ir. Harisah Suharjo (PAN) dilantik sebagai Wakil Ketua.

Prosesi pelantikan dilaksanakan pukul 10.15 WITA oleh Ketua Pengadilan Negeri Malili, yang juga menyerahkan Surat Keputusan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan.

Diketahui, pada Pemilihan Legislatif 14 Februari 2024 lalu, PDI-P meraih 10 kursi, Nasdem 7 kursi, dan PAN 5 kursi di DPRD Luwu Timur.

Pelantikan dihadiri oleh Pjs. Bupati Luwu Timur Jayadi Nas, anggota DPRD, Forkopimda, kepala OPD, tokoh masyarakat, dan unsur lainnya.

Ketua dan Wakil Ketua DPRD Luwu Timur periode 2024-2029:

– Ketua: Ober Datte (PDI-P)

– Wakil Ketua 1: H.M. Siddiq BM (Nasdem)

– Wakil Ketua 2: Hj. Harisah Suharjo (PAN)

No More Posts Available.

No more pages to load.