Ketua Tim Pemenangan Isrullah-Usman Ajak Masyarakat Luwu Timur Bersatu Pascapilkada

oleh -42 pembaca

Telusur-news.com, Luwu Timur– Ketua Tim Pemenangan pasangan calon Isrullah-Usman, Hj. Harisa, menyerukan kepada masyarakat Luwu Timur untuk menerima hasil Pilkada dengan hati lapang dan kembali bersatu demi membangun Bumi Batara Guru. Pesan ini disampaikan sebagai wujud komitmen menjaga kedamaian dan persatuan di tengah dinamika politik yang telah berlangsung.

“Isrullah-Usman, Budiman-Akbar, dan Ibas-Puspa adalah putra-putri terbaik daerah Luwu Timur. Siapapun yang terpilih, merekalah pemimpin kita yang telah mendapat amanah dari masyarakat,” ungkap Hj. Harisa dalam pernyataannya, Rabu (27/11/2024).

Hj. Harisa, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Luwu Timur, mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim pemenangan, relawan, dan masyarakat yang telah berperan aktif selama proses Pilkada 2024. Menurutnya, partisipasi semua pihak merupakan wujud nyata dari semangat demokrasi yang sehat.

“Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah bekerja keras dari awal tahapan Pilkada hingga hari pemungutan suara. Peran Anda semua sangat berarti dalam perjalanan demokrasi ini,” ujarnya.

Hj. Harisa menekankan pentingnya menjaga persatuan usai Pilkada. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk kembali merajut kebersamaan demi mewujudkan visi pembangunan Luwu Timur yang lebih maju, mandiri, sejahtera, harmonis, dan berkeadilan.

“Pilkada telah kita lalui dengan aman dan damai. Kini saatnya kita menerima hasilnya dengan lapang dada, apapun hasilnya. Bersama-sama, mari kita bangun Luwu Timur menjadi daerah yang lebih baik,” tutupnya.

Seruan Hj. Harisa ini diharapkan mampu mempererat kebersamaan masyarakat Luwu Timur dalam menghadapi tantangan ke depan demi kemajuan daerah tercinta. (*)

Lap. Putri Aulia