Monitoring DPRD di Kecamatan Malili: Firman Udding Siap Tinjau Langsung Kebutuhan Mendesak

oleh -28 pembaca
oleh

Telusur-news.com, Luwu Timur– Dalam rapat monitoring yang berlangsung di Kantor Kecamatan Malili pada Kamis (07/11), anggota DPRD Luwu Timur dari Partai PKS, Firman Udding, S.Ip, menyatakan komitmennya untuk meninjau langsung kebutuhan masyarakat yang sifatnya mendesak, terutama di Daerah Pemilihan (Dapil) I Malili-Wasuponda.

“Monitoring hari ini sangat luar biasa. Setelah mendengarkan keluhan dan aspirasi peserta rapat, insya Allah kami dari DPRD akan melakukan peninjauan langsung apabila ada hal yang sifatnya urgen,” ujar Firman.

Ia menyoroti persoalan mendesak terkait fasilitas pendidikan, seperti kebutuhan Ruang Kelas Baru (RKB). Menurutnya, RKB sangat penting untuk mendukung proses belajar-mengajar.

“Masalah pendidikan, terutama kebutuhan RKB, menjadi perhatian utama. Selain itu, pagar dan penataan halaman juga penting, tetapi prioritasnya tetap RKB, karena di situlah guru dan murid berinteraksi,” jelasnya.

Firman berharap agar kebutuhan mendesak masyarakat dapat menjadi prioritas dalam pembahasan rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025. Ia menegaskan bahwa upaya ini bertujuan untuk memastikan kebutuhan tersebut segera direalisasikan.

 

Laporan: I_One