Luwu Timur— Pemerintah Kabupaten Luwu Timur menunjukkan komitmen kuat dalam pembinaan olahraga catur bagi generasi muda melalui dukungan penuh terhadap Turnamen Catur Antar Pelajar Sekolah Dasar ke-5 yang digelar Sorowako Chess Club (SCC) di area Campsite Sorowako, Sabtu (15/11/2025).
Turnamen ini menjadi ajang penjaringan bakat pecatur cilik tingkat kabupaten, sekaligus mencatat sejarah sebagai kompetisi pertama yang secara khusus melibatkan pelajar sekolah dasar dari seluruh Luwu Timur.
Plt. Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga (Disparmundora), Muhammad Safaat DP., mewakili Bupati Luwu Timur menyampaikan apresiasi pemerintah atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menilai, turnamen seperti ini menjadi wadah penting dalam mencetak atlet berprestasi sejak usia dini.
“Semoga para siswa ini kelak menjadi atlet catur handal, baik di tingkat daerah, nasional, hingga internasional,” ujarnya.
Dukungan juga datang dari anggota DPRD Luwu Timur sekaligus Pembina SCC, Prima Eyza Purnama. Ia menegaskan bahwa keberadaan SCC menjadi bukti nyata komitmen Pemkab Lutim dalam memaksimalkan potensi anak-anak daerah, terutama di bidang olahraga pikir ini.
SCC, yang berdiri sejak 24 Oktober 2024, merupakan klub catur pertama di Luwu Timur dan telah konsisten menggelar lima turnamen sejak awal berdiri.
Ketua Panitia SCC, Azwar Tahir, menyebutkan bahwa turnamen kali ini diikuti 38 pelajar dari kapasitas maksimal 40 peserta. Antusiasme tersebut menurutnya menjadi sinyal positif terhadap perkembangan catur di bawah pembinaan pemerintah daerah.
Pemerintah berharap kehadiran turnamen rutin ini mampu melahirkan lebih banyak atlet muda potensial yang siap mewakili Luwu Timur pada event tingkat provinsi hingga nasional.





