Luwu Timur – Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, mengajak seluruh peserta Bimbingan Teknis (Bimtek) Kehumasan dan Protokol untuk mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh dan menyerap ilmu dari narasumber profesional yang telah dihadirkan.
Pesan tersebut disampaikan Bupati secara virtual kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) peserta Bimtek yang sedang mengikuti pelatihan di Wisma Trans Malili, Selasa (21/10/2025).
Kegiatan tersebut merupakan hasil kerja sama antara Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu Timur dan Magna Suara Indonesia.
“Saya harap para peserta mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Semoga kegiatan ini membawa manfaat, khususnya bagi rekan-rekan yang nanti terlibat dalam kegiatan kehumasan dan protokol di lingkungan Pemda,” ujar Irwan.
Lebih lanjut, Irwan menekankan pentingnya menggali ilmu dari narasumber yang hadir. Ia bahkan menyampaikan kekagumannya terhadap Arum Spink, Direktur Eksekutif Magna Suara Indonesia, yang menjadi pemateri utama dalam pelatihan tersebut.
“Manfaatkan mentor kita, sengaja saya datangkan untuk memberikan banyak ilmu kepada teman-teman semua. Saya pun banyak belajar dari beliau,” tambahnya.
Bimtek ini diikuti oleh ASN dari Bagian Prokopim Setdakab Lutim, Bidang IKP-Kehumasan Kominfo-SP, serta perwakilan dari 11 kecamatan se-Kabupaten Luwu Timur. Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang kehumasan dan protokol agar lebih profesional dan responsif dalam menghadapi dinamika informasi publik.