Pengaturan Arus Lalin di Depan Pos Pelayanan Operasi Lilin 2023 Nataru 2024, dan ini himbauan Kasat Lantas Luwu Timur

oleh -128 pembaca

telusur-news.com, Luwu Timur – Guna peningkatan pelayanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Sat Lantas Polres Luwu Timur melaksanakan pengaturan pagi di Malili Kota, Minggu (31/12/2023).

Bripka Surianto, unit patroli anggota sat lantas polres Luwu Timur mengatakan, arus lalu lintas sepanjang jalan trans Sulawesi tepatnya di depan pos pengamanan nataru di Malili terpantau aman dan lancar.

“Arus lalulintas dari arah Luwu Utara ke arah Sorowako terpantau aman dan lancar,” ucap saat menyampaikan laporannya.

Aiptu Idrus, melaporkan pula dari pos pelayanan yang memantau arus lalulintas dari arah batas Sulawesi tenggara menuju arah Makassar terpantau aman tertib dan lancar.

Aiptu Rusyamin, dari pos pelayanan pertigaan Tarengge melaporkan, bahwa arus lalulintas terpantau aman dan lancar.

Dihimbau bagi pengguna jalan, agar tetap berhati-hati, mematuhi rambu lalulintas demi keselamatan bersama.

Kasat Lantas Luwu Timur, AKP Muh. Ali mengucapkan , selamat Natal dan Tahun Baru 2024 dengan tertib berlalulintas.

Dihimbau, agar menghindari konvoi kendaraan,dan tidak melakukan pawai dan karnaval. Tidak konsumsi narkoba dan minuman beralkohol.

Hindari penggunaan petasan dan kembang api, serta rayakan tahun Baru bersama keluarga.