Polsek Wotu Res Luwu Timur Hadiri Pelantikan PKD pada Pemilu 2024 

oleh -119 pembaca
oleh

telusur-news.com, Luwu Timur – Sekretariat Panwascam Wotu menggelar pelantikan panwaslu kelurahan/desa (PKD) pada pemilu serentak Tahun 2024 Tingkat Kecamatan, di Gedung pertemuan Kecamatan Wotu, Dusun Kau, Desa Lampenai, Kab. Lutim, Minggu (05/02/23).

Pelantikan 17 anggota PKD se-Kecamatan Wotu

Kegiatan tersebut dihadiri Kapolsek Wotu AKP Muhajir mendampingi Bawaslu Lutim (Dra. Andi Sukmawati Suaib), Camat Wotu (Iskandar Muda), Danramil Wotu (Kapten Inf. Jufri Upara SH), Perwakilan Kacabjari Wotu (Rosyid Aji Galamatah sulistiyono), Ketua Panwascam Wotu (Abdul Fatir SH) dan Ketua PPK Wotu (Muh. Agil Nugraha).

Kemudian, pelantikan disertai penandatanganan sumpah jabatan dan fakta integritas sebanyak 17 orang perwakilan masing-masing Panwaslu Kelurahan Desa se – Kecamatan Wotu.

Selanjutnya, bahwa pengawas pemilu keluruhan desa (PKD) yang telah di lantik, akan bertugas di Desa atau Kelurahan masing-masing sebagai pengawas pada pemilihan umum tahun 2024 mendatang.