telusur-news.com, Luwu Timur – Polwan Polres Luwu Timur, Polda Sulsel mengucapkan selamat hari jadi HUT ke-61 Wanita TNI Angkatan Darat tahun 2022, Para Polisi Wanita tersebut berdiri di depan pintu kantor Mako Polres Luwu Timur, Kec. Malili, Kamis (08/12/2022).
Berjumlah puluhan anggota Polwan Polres Luwu Timur itu, nampak kompak yang dipimpin IPDA Diana Sarif, sebagai Bag Ops Polres Luwu Timur.
“Kami Polwan Polres Luwu Timur Polda Sulawesi Selatan, mengucapkan selamat ulang tahun (KOWAD ) TNI yang ke 61, 2022,” ucapnya serentak.
Semoga semakin profesional, kuat dan kompak dalam pelaksanaan tugas dengan tetap memegang teguh motto ” Bukan Mawar Penghias Taman tetapi Melati Pagar Bangsa”, sambung IPDA Diana Sarif.
“Bravo Polwan Republik Indonesia, Jaya.. jaya… jaya… ,” Dilontarkan Polwan Polres Lutim secara serentak di akhir penyampaiannya.