Atasi Kelangkaan BBM, Komisi II DPRD Luwu Timur Jadwalkan Kunjungan ke Pertamina Patra Niaga dan Depo Karang-Karangan

oleh -71 pembaca
oleh

Telusur-news.com, Luwu Timur, – Komisi II DPRD Luwu Timur akan melakukan kunjungan kerja ke Pertamina Patra Niaga dan Depo BBM Karang-Karangan, pekan depan, tepatnya pada Selasa dan Rabu, 22–23 September 2025. Langkah ini diambil untuk memastikan penambahan kuota BBM subsidi bagi wilayah Luwu Timur, menyusul kelangkaan yang terjadi dalam beberapa hari terakhir.

Kelangkaan BBM di sejumlah SPBU di Luwu Timur menyebabkan antrean panjang kendaraan dan menyulitkan aktivitas masyarakat. Komisi II menilai kondisi ini tidak boleh dibiarkan terus berlarut.

“Kami berkomitmen memastikan distribusi BBM cukup, agar tidak terjadi kelangkaan,” tegas Sarkawi A. Hamid, anggota DPRD Luwu Timur, dalam rapat internal bersama Komisi II.

Sarkawi juga meminta pemerintah daerah lebih serius berkoordinasi dengan pihak Pertamina, guna menjamin pasokan BBM subsidi tepat sasaran. Ia menekankan pentingnya pengawasan terhadap SPBU yang diduga mempermainkan stok.

“Pertamina jangan ragu menindak SPBU nakal. Jangan biarkan mereka bekerja sama dengan penimbun BBM,” ujarnya.

Selain itu, Sarkawi menyoroti praktik penimbunan BBM oleh oknum, termasuk temuan mobil modifikasi berisi tangki tersembunyi di wilayah Lopi, Kecamatan Mangkutana. Ia menilai praktik ilegal seperti ini harus segera dihentikan karena merugikan masyarakat luas dan memperparah krisis distribusi BBM di daerah.

Komisi II berharap hasil kunjungan kerja ini dapat mendorong peningkatan kuota BBM subsidi, serta memperketat pengawasan distribusi agar benar-benar menyentuh masyarakat yang berhak.

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.